Berbagi Bersama Anak Yatim Piatu dan Dhuafa Ireng Lauq Jati Sela

Tangan Berbagi2244 Views

Lombok Barat – BerbagiNews.com – Jumat sore (22/02/2019) Tim Tangan Berbagi Indonesia bersama Paguyuban Anti Riba (PAGARI) NTB mengunjungi dan berbagi bersama 100 orang anak yatim piatu dan dhuafa di Masjid Baitul Muslimin Dusun Ireng Lauq Desa Jati Sela Kecamatan Gunung Sari Kabupaten Lombok Barat.

Dzikir dan Do’a Bersama yang di pimpin oleh Penghulu

Acara dimulai dengan Dzikir dilanjutkan dengan do’a bersama yang dipimpin oleh Penghulu Dusun, agar apa yang dilakukan diberikan keberkahan.

“Berbagi pun di mulai dengan satu persatu kamu dhuafa orang tua dan dilanjutkan dengan anak anak Yatim Piatu yakni Pembagian berupa nasi bungkus dan Santunan” dan Terima kasih para donatur kami doakan yang terbaik bagi para donatur semuanya”. Ucap Bapak Ishak selaku Perwakilan Pagari NTB yang memandu acara berbagi.

Pembagian Nasi Bungkus dan Santunan oleh Tim Tangan Berbagi Indonesia Bersama Pagari NTB

Wakil Ketua Tangan Berbagi Surianto mengungkapkan, “Kita kumpul di Masjid di tempat yang mulia ini, kami hanya ingin silaturahim dan sedikit berbagi dan merupakan tanggung jawab bersama untuk memperhatikan Anak yatim piatu dan kami memohon doa untuk Para Donatur yang sudah menyisihkan atau membagikan hartanya agar senantiasa diberikan kesehatan lahir bathin, di panjangkan umur dan diberikan kekutan untuk senantiasa dapat berbagi bersama kita kembali”.

Sekecil apapun bentuk bantuan kita harus benar-benar ikhlas menjalaninya. Membantu dengan keikhlasan semata-mata hanya mengharap Ridho Allah SWT. Kaya Bukan Berapa Banyak yang mampu kita beli, tetapi berapa banyak yang mampu kita Beri. (Redaksi/BBN).

Simak Videonya berikut ini:

Baca Juga :  Ini Dia Kawasan Tertib Lalu Lintas Kota Mataram