Ini Visi Misi Calon Kaling Moncok Karya Periode 2021-2026

Politik1353 Views

Mataram, BERBAGI News – Pemilihan kepala lembaga kemasyarakatan lingkungan Moncok Karya periode 2021-2026 ada dua calon yang sah maju dalam gelaran pesta demokrasi lingkungan moncok karya yang akan di laksanakan pada hari Minggu, 4 Juli 2021.

Calon nomor 1 adalah Suhardi, S.Sos calon incumbent, calon petahana dan calon nomor 2 adalah Sapri, S.Sos yang sebelumnya menjabat sebagai sekretaris kepala lembaga kemasyarakatan lingkungan moncok karya periode 2016-2021.

“Mungkin hari ini kita belum menang. Tapi, suatu saat kita akan bangkit dari kekalahan, Kekalahan yang besar hanya terjadi ketika kita jatuh karena kesombongan.”

Berikut ini Visi Misi dari masing masing calon:

Nomor 1 : SUHARDI, S.Sos

Visi: Terciptanya lingkungan moncok karya yang “ maju, religius, aman dan sejahtera”

Misi:

  1. Bidang Agama
    a. Meningkatkan Iman dan Taqwa kepada Allah SWT, melalui Majelis Ta’lim/ Pengajian dalam rangka pemahaman ajaran agama Islam dan pengamalannya
    b. Menciptakan generasi yang tangguh, unggul dan bermartabat
  2. Bidang Keamanan
    1. Mendorong Masyarakat untuk ikut berperan aktif menciptakan  kondisi Lingkungan Moncok Karya yang Aman, Nyaman, Tertib, Rukun Dan Harmonis dalam kehidupan bermasyarakat
    2. Mendorong agar setiap warga Masyarakat Lingkungan Moncok Karya, menyampaikan saran dan pendapat secara langsung maupun tidak langsung (Pelopor dan Pelapor) melalui Media Sosial
    3. Menjalin koordinasi terkait situasi dan kondisi keamanan Lingkungan Moncok Karya dengan Babinkamtibmas, Babinsa, Ketua RT, Toga, Toma dan Todat dalam penyelesaian masalah sosial kemasyarakatan
  3. Sumber Daya Manusia
    Memberdayakan Potensi dan Sumber Daya Manusia yang ada di Masyarakat Lingkungan Moncok Karya, untuk memberikan pembinaan, pelatihan keterampilan (life skill) mewujudkan masyarakat yang maju dan berdaya saing
  4. Bidang Ekonomi
    Menggiatkan bertumbuhnya pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) bermitra dengan penyedia program dan kegiatan Pemerintah atau Lembaga terkait internal maupun eksternal, guna mengurangi pengangguran dan pengentasan kemiskinan
  5. Bidang Sosial Budaya
    • Melestarikan dan menjunjung tinggi azaz musyawarah  mufakat dalam pengambilan keputusan bersama tanpa memberdakan usia dan atau gender (kesetaraan hak)
    • Miningkatkan Pertisipasi Masyarakat Lingkungan Moncok Karya, baik diminta maupun tidak diminta demi kemajuan Lingkungan Moncok Karya
    • Mendorong Partisipasi dan kegotong royongan masyarakat dalam mewujudkan Lingkungan yang Bersih, Rapi, Indah Dan Sehat (BRIS)
  6. Pelayanan
    • Mengoptimalkan pelayanan kepada Masyarakat yang cepat, tepat dan benar
    • Mengoptimalkan Tugas Fungsi (TUSI) Perngkat Lembaga Kemasyarakatan Lingkungan Moncok Karya
Baca Juga :  Pemkot Mataram Realisasikan NPHD untuk KPU, Bawaslu dan Keamanan

Bersama Kita Berkarya, Membangun Lingkungan Moncok Karya Yang lebih baik.

Nomor 2 : SAPRI, S.Sos

Visi :
Berpedoman dengan semboyan EKA PRASATYA PANCA KARSA yaitu satu tekat yang kuat untuk melaksanakan lima kehendak, ingin mewujudkan kondisi lingkungan moncok karya yang AMAN, HIDUP RUKUN, ADIL, MAKMUR dan BERMARTABAT

Misi :

  1. Meningkatkan profesionalisme dalam pelayanan publik dan mengutamakan pengabdian diri pada Masyarakat Lingkungan Moncok Karya 1×24 jam
  2. Meningkatkan kerukunan dan kerjasama antar warga RT yang ada di Lingkungan Moncok Karya
  3. Melaksanakan kegiatan Pemerintahan, Pembangunan dan Kemasyarakatan
  4. Menyampaikan kebijakan-kebijakan dari perintah kelurahan kepada warga Masyarakat untuk urun rembuk dan musyawarah dalam menyelesaikan suatu putusan
  5. Bersama masyarakat mengutamakan musyawarah dan mufakat untuk menyelesaikan setiap masalah atau permasalahan warga lingkungan dan pengambilan keputusan sebagai solusi agar tetap adil dan tepat sasaran