6000 Karton Susu Beruang Segera Masuk NTB

Berita Utama741 Views

Mataram, BERBAGI News – Produsen susu Bear Brand, Nestle Indonesia memastikan akan terus melakukan upaya yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan para konsumen akan produk-produk perseroan dengan mengoptimalkan kapasitas produksi dan rantai pasokan, terutama untuk produk susu Bear Brand yang kini naik daun di pasaran.

Manager Supplier Nestle Mataram (Bear Brand) Meidinata Saputra, mengatakan para konsumen tidak perlu khawatir akan ketersediaan produk susu Bear Brand. Di Nusa Tenggara Barat sudah disuply sebanyak 6.000 karton.

“Pusat berikan 6000 karton untuk NTB, itu datang secara bertahap setiap minggu dan distribusikan secara merata,” katanya.

Dijelaskannya 6000 karton itu akan didistribusikan ke toko dan retail modern di NTB.

“Dari 6000 karton didistribusikan ke retail modern dan toko 1 karton 30 botol,” jelasnya

Sebelumnya produk susu beruang (Bear Brand) ini sempat diburu konsumen karena diyakini dapat meningkatkan imunitas tubuh. Hal ini terjadi setelah lonjakan kasus pandemi Covid-19 meningkat sehingga masyarakat meningkatkan konsumsi minuman kaleng milik produsen Nestle ini. (red)

Baca Juga :  Sosialisasi Pajak Daerah dan Pembayaran Jasa Petugas Penyampaian SPT PBB-P2 Kota Mataram