Santri Berprestasi, Ponpes Al-Bukhari Lombok Jalin Kerjasama dengan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Pendidikan582 Views

Lombok Tengah, BERBAGI News – Bendera Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta Fakultas Ilmu Kesehatan berkibar di Pondok pesantren Tahfidz Al-Bukhari Lombok, Kelurahan Semayan kecamatan Praya, kabupaten Lombok Tengah, provinsi Nusa Tenggara Barat.

“Kehadiran bapak dan Ibu Rektor dan pejabat fakultas ilmu kesehatan merupakan suatu keniscayaan bagi kemajuan pendidikan santri dan santriwati di bumi Sasak,” ungkap TGH. Hariyanto Abu Abdul Azis saat menerima kunjungan rombongan UIN di Ponpes dalam rangka sosialisasi program santri berprestasi. Sabtu (09/10/2021) siang.

Hariyanto berharap dengan kehadirannya membawa kebarokahan ditempatnya yang bisa meningkatkan sumber daya manusia dikalangan santri dan santriwati.

Suatu harapan yang besar harus diawali dengan mimpi yang selanjutnya dilanjutkan dengan Ikhtiar. Semangat para santri dan santriwati  Ponpes Al-Bukhari Lombok untuk terus belajar mengejar masa depan dengan meningkatkan hafalan, bahasa dan juga ilmu-ilmu yang lain seperti Matematika, IPA, IPS, PPKN dan Pendidikan umum lainnya.

“Inilah yang terus dikembangkan di pondok pesantren Al-Bukhori Lombok. Mendidik santri memiliki pondasi agama kuat diimbangi pengetahuan lainnya,” jelasnya.

Sementara Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr. Hj. Amany Lubis, MA menjelaskan pola pendidikan yang perlu dikembangkan saat ini yakni pola pendidikan terintegrasi. Artinya, pendidikan harus memadukan antara unsur agama dengan ilmu pengetahuan lainnya yang dibutuhkan oleh masyarakat.

“Pendidikan terintegrasi sebagai upaya menjawab tantangan masa depan,” kata Amany. (red)

Baca Juga :  Hebat, Alumni MAN1 Lombok Barat Tembus ke Negeri Sakura