Top.. Mahasiswa KKN Tematik Unram Tampilkan Wajah Baru di Pantai Pink Lombok

Pariwisata351 Views

BERBAGI News – Wilayah Selatan Lombok memiliki banyak sekali potensi wisata yang sangat menarik, salah satunya pantai. Selain Pantai Pink Lestari, Penyisok, Telone Sunset, atau Beloam Beach yang familiar di telinga wisatawan.

Di barat wilayah Sekaroh terdapat pantai Pink Segui yang sangat menarik untuk dikunjungi.

Dengan mencoba menampilkan wajah baru di Pantai Pink Segui sendiri. Mahasiswa KKN menata dan menjadikan Pantai Pink Segui mentereng di kalangan umum.

“Kita tambah banyak wahana Spot photo, menata areal informasi, dan menambah banyak tempat pembuangan sampah disekitarnya,” kata Ketua KKN Tematik Unram, Rian Hidayat. Sabtu (22/01/2022).

Langkah ini mendapatkan antusias wisatawan yang datang kepantai sendiri. Apalagi dengan kebersihan, papan informasi dan wahana yang disediakan menambah kesan terhadap wisatawan yang berkunjung.

Kedepannya di Pink Segui, akan menjadi salah satu magnet Wisata di Lombok Timur, seiring dengan Akses jalan ke segui yang masih kurang memadai.

“Kedepannya Promisi, dan menjaga kebersihan di Pink segui adalah langkah yang konkrit untuk mendongkrak Parawisata,” jelas Rian.

Wisata pantai yang masih kurang satu tahun dibuka oleh pengelola, masih perlu ditata lebih baik. Suasana pantai yang masih sangat alami dengan pasir Pink putih mencolok, dan ombak yang tenang rekomendasi liburan yang pas untuk wisatawan.

“Pantai Pink segui sangat menarik untuk liburan dengan pasir putihnya, dan ombak yang tenang, membuat nyaman liburan di segui,” ungkap Irwan, salah seorang wisatawan asal Lombok Tengah. (red)

Baca Juga :  Sosialisasi Layanan Informasi Publik, Direktur Poltekpar Lombok: Utamakan Informasi yang Cepat dan Tepat