Edukasi Generasi Muda, Satbrimob Polda NTB dan BWAS gelar Sosialisasi Olahraga Airsoftgun

Mataram, BERBAGI News – Guna memberikan edukasi dan menambah wawasan kepada generasi muda  bahwa Olahraga airsoftgun memiliki banyak hal positif kepada pemainnya, Satbrimob Polda NTB bersama Black Wolf Airsoft Squad (BWAS) memberikan Sosialisasi penggunaanya kepada siswa-siswi SMA, SMK yang tegabung dalam Kwartir Cabang Kota Mataram.

“Olahraga airsoftgun sangat baik dan memberikan dampak positif dalam mengisi waktu  libur  untuk para siswa-siswi , pemuda-pemudi  ataupun masyarakat lainnya yang berusia 17 – 65 tahun,” kata Instruktur dari  Satuan Brimob Polda NTB, AKP Supriyono S.Adm saat kegiatan berlangsung di Mako Satbrimob Polda NTB. Senin (19/12/2022).

AKP Supriyono S.Adm menegaskan, air gun lebih berbahaya daripada airshoft. Untuk Airgun sendiri belum ada peraturannya yang melegalkan untuk dipergunakan, kecuali airshoft, paintball, air pistol, air rifle  telah ada aturannya tersendiri baik untuk kepemilikan maupun penggunaannya.

Sehingga kata dia,  semua juga harus tahu dan paham  aturan / ketentuan dalam hal ingin memiliki Replika Senjata Api  mulai dari proses perizinan, pembelian/hibah, prosedur penggunaan dan pemeliharaan serta  penyimpanannya.

Sementara, Humas BWAS, Made Sanakumara sering di sapa anang  melarang keras penggunaan Airgun.

“Peluru air gun dapat menembus target seperti kaca atau triplek,” kata anang. (red)

Baca Juga :  Potensi yang ada,Fakultas Pertanian 45 Edukasi Pembuatan Pupuk Organik