655 orang Calon Jamaah Haji Kota Mataram lakukan Manasik

Agama338 Views

Mataram, BERBAGI News – Calon Jamaah haji Kota Mataram yang berangkat tahun ini sebanyak 655 orang dan 49 orang cadangan, dengan usia di atas 71 tahun sebanyak 94 orang.

Hal itu dikatakan ketua IPHI Kota Mataram Prof. Dr. H. M. Tajuddin. Menurutnya, dari 10 Kabupaten atau Kota yang ada di NTB, hanya Kota Mataram yang memberikan perhatian besar kepada calon Jamaah haji.

“Jamaah mendapatkan fasilitas perlengkapan seperti sepatu sandal, pakaian, ongkos jahit, topi, dan lainnya,” ucapnya.

Calon Jamaah haji di Kota Mataram dibekali fasilitas penuh bimbingan manasik haji. Bimbingan Manasik Haji Gratis bagi Jamaah calon haji merupakan program rutin kerjasama Pemerintah Kota Mataram dengan Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kota Mataram.

Kegiatan manasik haji ini bisa menjadi pembekalan awal bagi para Jamaah. Calon haji dapat memperhatikan informasi dari para pembimbing haji.

“Mulai dari tata cara dan rukun haji serta pengenalan tentang kondisi tanah haram,” Ungkap Wali Kota Mataram, H. Mohan Roliskana dalam sambutannya, Selasa 9 Mei 2023. (**)

Baca Juga :  Kapan Kita Memperbaiki Diri