Pemuda Sadar Wisata, PT AMMAN bersama Perseroda Sumbawa lakukan Pembinaan

Pariwisata406 Views

Sumbawa Besar, BERBAGI News – Untuk meningkatkan kesadaran pemuda akan pentingnya sebuah pemanfaatan dan pengembangan pariwisata, PT AMMAN bersama dengan PERSERODA Sumbawa melaksanakan kegiatan Pembinaan Pemuda Sadar Wisata.

Hal tersebut kata Komisaris PERSERODA Sumbawa sekaligus pemateri, Dr. Supratman, S.Pd.,M.Pd., untuk kedepannya dengan cara menggaungkannya melalui media sosial.

“Kepada para pemuda agar dapat mempromosikan parawisata ini, agar dapat memikat para wisatawan dengan menggunakan dan memanfaatkan teknologi, baik melalui FB, IG, dan lain-lain,” harap Supratman dalam penyampaian materinya yang bertempat di pantai Wisata Saliper Ate, Labuhan Sumbawa. Jumat (03/02/2023).

Hal senada disampaikan pemateri selanjutnya, Direktur PERSERODA Sumbawa, Dr. Subhan Purwadinata, SE., M.E., mengenai bagaimana langkah dan strategi dalam pengembangan pariwisata itu sendiri.

“Satu yang harus kita bangun adalah kepercayaan yang paling dekat bagaimana kita menciptakan kemakmuran bersama. Kemudian Ada empat pilar pembangunan pariwisata itu sendiri, yang pertama pengembangan pariwisata itu sendiri, kedua kekuatan kelembagaan, ketiga harus ada pengembangan industri pariwisata, dan keempat harus ada strategi pemasarannya”. Ujar Subhan.

Subhan juga memaparkan bahwa tidak adanya optimalisasi  glokalisasi terkait produk yang ada di daerah Sumbawa itu sendiri.

“Jadi glokalisasi itu sebenarnya adalah produk-produk kita yang ada di Sumbawa harus kita optimalkan untuk menjadi produk terglobalisasi” ungkapnya.

Kemudian mengenai hal lebih lanjut disampaikan oleh pemateri terakhir, Kaprodi Pendidikan Biologi Universitas Samawa sekaligus pemateri, Adizul Syahabuddin, S.P., M.Si. terkait peraturan tentang pariwisata itu sendiri.

“Jadi, komisi tempat saya adalah komisi II di DPRD kabupaten Sumbawa dan mitra Komisi II ini adalah bermitra dengan PERSERODA bukan dengan pariwisata, tetapi tentang kebijakan kita kolektif kolegial artinya secara bersama-sama melahirkan kebijakan termasuk juga dalam kepariwisataan” ujar Adizul.

Baca Juga :  Bilebante, Semula Tambang Pasir Jadi Kawasan Pelesir

Selain itu, Ia juga berupaya untuk memfasilitasi kembali Pokdarwis baik yang ada di pantai Wisata Saliper Ate, maupun yang ada di semogkat.

“Baik di Saliper maupun di semogkat coba kita fasilitasi Pokdarwisnya pemuda sadar wisata” tambahnya.

Beliau juga berharap agar pariwisata yang ada di kabupaten Sumbawa ini kedepannya bisa berkembang dengan adanya alokasi anggaran terkait pengembangan pariwisata.

Kegiatan Pembinaan Pemuda Sadar Wisata dihadiri oleh Dr. Syafruddin Ismail, SE., M.M. selaku Direktur PERSERODA Sumbawa, Dr. Subhan Purwadinata, SE., M.E., selaku Komisaris PERSERODA Sumbawa sekaligus pemateri, Dr. Supratman, S.Pd.,M.Pd. Kaprodi Pendidikan Biologi Universitas Samawa sekaligus pemateri, Adizul Syahabuddin, S.P., M.Si. Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Sumbawa sekaligus pemateri, dan Muhammad Imron selaku perwakilan dari PT AMMAN. (**)