Pelajar Se-Kota Mataram Sambut Tahun Baru Islam di IC NTB

Religi484 Views

Mataram, BERBAGI News – Seluruh pelajar lingkup pemerintahan Kota Mataram menyambut pergantian tahun Islam di Masjid Islamic Center (IC) Hubbul Wathan Provinsi NTB. Jumat (29/07/2022).

Ditemui Wartawan Berbagi News di Lokasi acara, Lalu Abdul Hayyi, salah seorang pendamping siswa dari SMA Negeri 3 Mataram mengaku dalam menyambut tahun baru Islam 1444 Hijriyah, ia membawa siswa khusus kelas XI.

“Kami bertiga ditugaskan dari sekolah menjadi pendamping pada kegiatan malam ini. Siswa yang kami bawa sebanyak 380 siswa,” kata Hayyi yang berprofesi sebagai guru olahraga.

Jelas Hayyi, rangkaian acara dimulai sejak pukul 17:00 wita yang dimulai dengan pembacaan Sholawat, dzikir bersama, membaca do’a akhir tahun, sholat magrib berjamaah.

“Setelah itu membaca do’a awal tahun dan dilanjutkan dengan ceramah serta diakhiri dengan Sholat Isya berjamaah,” jelasnya.

Dalam kegiatan tersebut para siswa siswi menggunakan baju seragam sekolah dimaksudkan untuk proses kelancaran pengawasan dan pendampingan kegiatan. (shy)

Baca Juga :  Musibah Adalah Ujian Bagi Orang Yang Beriman