Sambangi Korban Kebakaran Flamboyan Bawah, Wali Kota Palangka Raya Serahkan Bantua

Berbagi400 Views

Palangka Raya, BERBAGI News – Kebakaran hebat yang terjadi di kawasan Flamboyan Bawah, Kecamatan Pahandut Kota Palangka Raya pada Selasa (1/8/2023) menghanguskan puluhan rumah warga setempat.

Hal ini menjadi perhatian Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin dengan langsung mengunjungi warga korban kebakaran yang diungsikan ke Gedung KONI Palangka Raya.

Dalam kunjungannya itu, Wali Kota untuk memberikan semangat serta menghibur warga korban kebakaran. Selain itu, Wali Kota juga menyerahkan bantuan secara simbolis berupa sembako dan matras (alas tidur).

“Saya pribadi merasa sangat prihatin atas musibah yang dialami saudara kita ini, mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini dapat sedikit meringankan beban serta menghibur mereka,” kata Fairid.

Lebih lanjut, Fairid berpesan kepada korban kebakaran agar tetap bersabar menghadapi cobaan ini, dan mengingatkan agar kejadian ini menjadi pelajaran bagi semua untuk memperhatikan hal-hal yang berpotensi menimbulkan kebakaran.

“Saya berharap agar para korban kebakaran ini tidak larut dalam kesedihan dalam menghadapi cobaan ini, Pemko Palangka Raya akan berupaya membantu masyarakat yang tertimpa musibah,” tutup Fairid. (MC. Kota Palangka Raya/Nitra/ndk)

Baca Juga :  Peduli, Bhabinkamtibmas Desa Malaka Turut Gotong Royong Membuka Jalan menuju Pantai