Inovatif, Mahasiswa Promer UTS Bacth 7 Desa Labuhan Sumbawa Manfaatkan Ikan Tongkol, ini jadinya

Sumbawa, BERBAGI News – Mahasiswa Program Merdeka Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) memanfaatkan ikan tongkol menjadi basreng.

Ikan tongkol merupakan salah satu ikan yang banyak dijumpai di Desa Labuhan Sumbawa, Kecamatan Labuhan Badas, Kabupaten Sumbawa Besar.

“Pengolahan ikan tongkol ini selain sebagai lauk bisa diolah sebagai cemilan. Jadi, kami program merdeka bacth 7 berinisiatif memanfaatkan dan mengolah ikan tongkol menjadi cemilan yang enak (basreng),” kata ketua kelompok, Gilang Andriansyah.

Jelas gilang, Manfaat ikan tongkol, dapat memenuhi kebutuhan protein, tongkol dapat Anda jadikan alternatif sumber protein hewani yang murah meriah untuk melengkapi angka kebutuhan harian (AKG).

Kandungan protein dalam ikan tongkol bisa membantu mencukupi kebutuhan gizi harian Anda. Protein penting untuk membangun sel serta jaringan baru dalam tubuh guna menggantikan yang sudah rusak. Selain itu, protein dapat membantu memperbaiki sel yang rusak, meningkatkan sistem imun, dan menguatkan tulang serta otot. Protein juga berfungsi menjaga kesehatan rambut, kulit, kuku, dan otot tubuh.

Tongkol juga dapat menjaga kadar elektrolit tubuh. Asupan natrium tambahan dari ikan tongkol memberi manfaat baik untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh. Natrium juga berperan penting dalam menjaga fungsi saraf dan otot yang normal. Tubuh memperoleh natrium melalui makanan dan minuman sehari-hari. Sebagian besar natrium dalam tubuh tersimpan dalam darah dan cairan getah bening.

Selain itu juga tongkol dapat meningkatkan kesehatan kelenjar tiroid dan menjaga kesehatan kelenjar tiroid.

Kelenjar tiroid yang berada di leher ini berfungsi untuk mengatur metabolisme, menghasilkan hormon, dan mempertahankan tingkat energi tubuh. Bila kelenjar tiroid terganggu, Anda berisiko mengalami gejala berupa perubahan berat badan drastis, perubahan buang air besar, bahkan bisa mengganggu kemampuan seksual Anda.

Baca Juga :  Peduli Lingkungan, Tim KKN UNRAM Adakan Sosialisasi Pengolahan Kotoran Ternak di Desa Pengadangan

Serta ikan tongkol juga dapat membantu meningkatkan fungsi otak. Ikan tongkol punya banyak kandungan nutrisi yang penting untuk otak, seperti asam lemak omega-3 dan niacin.

Niacin adalah mineral yang dapat menurunkan risiko penyakit Alzheimer dan demensia akibat bertambahnya usia.

“Tujuan dari pemanfaatan ikan tongkol ini merupakan salah satu inisiatif mahasiswa Promer UTS dalam pemanfaatan ikan tongkol yang melimpah dan menjadi alasan kami memanfaatkan ikan tongkol sebagai langkah awal untuk menciptakan produk UMKM dalam hal membantu ekonomi desa,” jelas Gilang.

Mahasiswa berharap agar produk yang dibuat menjadi produk yang memiliki manfaat dan nilai jual.

“Dan semoga produk BASRENG ini tetap diteruskan oleh UMKM dan Tp.PKK Desa Labuhan Sumbawa,” harapnya. (**)